Header Ads

MANAJEMEN PEMASARAN BAURAN PEMASARAN

BAURAN PEMASARAN

1. Bagaimana implementasi bauran pemasaran ketika terjadi perbedaan politik, ekonomi, dan budaya?

Jawaban:

Ketika terjadi perbedaan politik, ekonomi, dan budaya jelas akan mempengaruhi bauran pemasaran. Ketika terjadi pergolakan suasana politik, harga (prize) suatu produk biasanya akan mahal karena keadaan yang tidak aman menyebabkan distribusi produk ke daerah tersebut menjadi terhambat dan keberlanjutannya juga tidak dapat diprediksi, kemungkinan besar akan terhambat. Ketika ekonomi suatu daerah mengalami krisis maka akan mudah untuk diombang-ambingkan oleh daerah lain terutama keadaan politiknya. Budaya suatu daerah juga mempengaruhi bauran pemasaran. Suatu produk bisa diterima ketika suatu daerah terbiasa menggunakan produk tersebut. Ketika masyarakat sudah terbudaya memakai produk tersebut maka keberlanjutannya juga akan terjamin, dan untuk masalah harga juga terjangkau.

Jadi intinya, politik dan ekonomi saling terkait dalam pemasaran suatu produk dan budaya juga menentukan (terutama) keberlangsungan pemasaran.

2. Ketika Anda menjadi wirausahawan, produk apa yang akan Anda jual dan bagaimana saluran distribusinya?

Jawaban:

Masyarakat saat ini sedang digandrungi dengan baju couple, yaitu baju yang berpasngan dengan yang lain. Untuk itu saya ingin memproduksi baju couple dan baju keluarga. Jadi target saya bukan hanya pasangan tetapi juga keluarga. Untuk motif atau gambar, saya akan menggunakan motif batik. Namun motif batik disini adalah batik minimalis kntemporer, dan batik abstrak, namun tetap memiliki makna yang bisa dibaca atau dimengerti secara langsung maupun tidak langsung. Karena disini yang saya tekankan adalah corak batik modern. Untuk pencetakan, saya akan mencetak ketika ada pesanan. Saluran distribusi yang akan saya gunakan adalah saluran distribusi secara langsung, yaitu langsung dari produsen ke konsumen.

Untuk promosi saya akan menggunakan brosur dan via online. Dan saya akan membuka usaha di kota Yogyakarta sebagai permulaan karena Yogyakarta adalah kota yang sangat potensial. Yogyakarta adalah kota dengan masyarakat yang bervariasi, mayoritas adalah mahasiswa. Dan untuk selanjutnya saya akan melakukan pemekaran usaha ke kota-kota besar yang lebih potensial.

Disini saya mennyediakan juga dua opsi unutk percetakan, yaitu percetakan secara sablon dan percetakan tulis. Jadi untuk harga juga akan bervariasi. Untuk motifnya juga akan menyesuaikan juga tren yang sedang ada.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.